Site icon Bangga Indonesia

GrandFinal JEC 2020 dihadiri Kepala Dinas Pendidikan Jawa Timur

GrandFinal JEC 2020 dihadiri Kepala Dinas Pendidikan Jawa Timur
10 November 2020. Gelaran grandfinal Jatim Education Competition (JEC) 2020 dilaksanakan di Grand City salah satu Mall besar di Kota Pahlawan Surabaya dari Jam 11.00 WIB dan berakhir jam 17.00 dengan pemberian hadiah oleh Dr.Ir. Wachid Wahyudi M.T, Kepala Dinas pendidikan Provinsi Jawa Timur.
Kunjung Wahyudi Ketua Komnas Pendidikan Jawa Timur menyampaikan bahwa kegiatan JEC ini adalah agenda tahunan Komnas Pendidikan Jawa Timur dalam rangka memperingati Hari Pahlawan dan HUT Provinsi Jawa Timur untuk membangun dan meningkatkan mutu pendidikan melalui gerakan literasi.

Kegiatan JEC 2020 diikuti sekitar 450 peserta baik SMA/MA/SMK atau SMP/M.Ts dari 38 kab./Kota di Jawa Timur bahkan ada lomba yang khusus dikuti oleh pelajar SD. Adapun Lomba JEC 2020 sebagai berikut :

1. Lomba menulis Puisi untuk Tingkat SD/MI

2. Lomba Ekspresi Kemerdekaan untuk umum.
3. Lomba Vlog Ini Kisahku.
4. Lomba Artikel/Cerpen Tingkat SMP/M.Ts dan Tingkat SMA/MA/SMK
5. Lomba Karya Ilmiah Remaja Tingkat SMP/M.Ts dan Tingkat SMA/MA/SMK

 

Kunjung Wahyudi M.Si Ketua Komnas Pendidikan Jawa Timur menyampaikan “ terima kasih kepada semua peserta dan Pembina, semua pengurus Komnas Pendidikan se Jawa Timur yang telah memebrikan support dan dukungannya, terima kasih kepada semua Panitia JEC 2020, Dewan Juri, para donator serta sponsorship sehingga kegiatan ini benar-benar sukses. Semoga Allah SWT mengganti dengan rezeki yang berkah dan barokah buat njenengan semua bersama keluarga.”

“ Masih ada 1 kegiatan puncak Komnas Pendidikan Jatim di akhir tahun 2020 yaitu webinar Rekor Muri Literasi yang akan dilaksabakan tanggal 12 Desember 2020 beserta penobatan Ibu Gubernur Jawa Timur sebagai Ibu Literasi Jawa Timur. Mari kita curahkan tenaga dan fikiran agar Webinar Rekor Muri Literasi Sukses dan lancer dalam rangka menyukseskan Program Ibu Gubernur Jatim Nawa Bhakti Satya ( Jatim Cerdas ).” Lanjut Kunjung Wahyudi.

Menjelang pemberian Hadiah kepada para Pemenang hadir Kepala Dinas Pendidikan Jawa Timur Dr.Ir. Wachid Wahyudi M.T. beliau berkenan memberikan sambutan sekaligus memberikan hadiah kepada para pemenang.

Kepala Dinas Pendidikan Jawa Timur mengapresiasi kegiatan Komnas Pendidikan Jawa Timur bahkan mungkin komnas pendidikan jatim inilah yang paling aktif dan banyak kegiatan dibandingkan provinsi-provinsi lain di Indonesia.

“ Selamat bagi Para Pemenang, bagi yang tidak juara kalian semua adalah juara maka harus terus semangat meningkat prestasi dan raihlah Cita-citamu setinggi langit. Tahun 2020 ini kita juga bersyukur dalam KSN – Kompetisi Sains Nasional 2020 tingkat SMA/MA/SMK Provinsi Jawa Timur meraih juara umum tingkat Nasional dengan meraih 70 medali mengalahkan juara bertahan DKI Jakarta.” Kata Dr.Ir Wachid Wahyudi M.T. Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur.

Beliau memberikan motivasi dan nasehat kepada para peserta dan para Pembina agar terus menjaga semangat, menjaga kesehatan, tingkatkan Iman, Aman dan jaga Imun. Siapkan diri untuk menghadapi perubahan zaman dengan meningkatkan kompetensi, kreativitas dan inovasi.

Salam Literasi!
Salam Pendidikan!
Exit mobile version