Bangga Indonesia, Sidoarjo – Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) menghadiri peringatan puncak Hari Lahir 1 Abad Nahdlatul Ulama (NU) di Stadion Delta Sidoarjo, Jawa Timur, Selasa (7/2).
Jokowi dijadwalkan memberikan pidatonya sebagai kepala negara di Harlah 1 Abad NU.
Jokowi hadir dengan balutan busana muslim berwarna putih yang dipadu jas abu-abu dipadu sarung berwarna hijau.
Jokowi didampingi oleh Ketua Umum PBNU Yahya Cholil Staquf ketika memasuki Stadion Delta Sidoarjo. Para warga NU yang hadir bertepuk tangan meriah ketika Jokowi tiba.
Baca juga : Puncak Acara 1 Abad NU Datangkan Slank Hingga Rhoma Irama
Jokowi terlihat turun ke lapangan untuk berfoto bersama ribuan personel Barisan Ansor Serbaguna yang berbaris di dalam stadion.
Wakil Presiden Ma’ruf Amin juga telah hadir di lokasi. Ma’ruf mengenakan baju muslim dengan jas berwarna putih.
Setelah Jokowi tiba, lagu Indonesia raya dikumandangkan dengan dipandu oleh Addie MS sebagai dirijen.
Baca juga : Puncak Harlah 1 Abad NU Dihadiri Megawati Hingga Jusuf Kalla
Berdasarkan perhitungan kalender Hijriah, NU didirikan pada 16 Rajab 1344 Hijriah. Tandanya, NU akan mencapai usianya yang ke satu abad pada 16 Rajab 1444 Hijriah atau bertepatan dengan 7 Februari 2023.
Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) menggelar peringatan puncak Harlah 1 Abad selama 24 jam nonstop pada hari ini.
Juru Bicara Panitia Puncak Resepsi 1 Abad NU Rahmat Hidayat Pulungan mengatakan panitia telah menyiapkan beragam kegiatan sepanjang hari. Mulai kegiatan yang bersifat ritual keagamaan, resepsi puncak harlah, karnaval Nusantara, panggung hiburan rakyat, hingga bazar UMKM.(din)
Baca juga : Sekum Muhammadiyah : NU Semakin Digdaya Jelang 1 Abad