Bangga Indonesia, Sidoarjo – Bilqis berhasil terpilih menjadi pegawai terbaik Fresh Group 2019 mengalahkan rekannya Imam Mustaqim yang berasal dari Ponorogo Jawa Timur. Pegawai tersebut juga mengalahkan nominasi lainnya Budi dari Sidoarjo.
Bilqis menjadi pembicaraan atas ketajamannya di atas kertas dan gaya hidupnya yang penuh kesederhanaan. Bilqis yang tinggal di salah satu perumahan di tengah Kota Sidoarjo, juga dikenal sebagai pemeluk Agama Islam yang taat.
Sejak bergabung dengan Fresh milk dan Group pada 2016 lalu, Bilqis langsung menjadi idola baru para pecinta Fresh Milk. Kerendahan hatinya juga membuat para crew Fresh Milk pada umumnya mengidolai dia. Termasuk Owner, juga memberikan atensi karena kesederhanaannya.
1. Anak ibu guru ngaji
Bilqis adalah anak dari seorang ibu guru ngaji di desa tempatnya berasal. Lahir dan besar di keluarga muslim yang taat, Bilqis menerima pendidikan agama yang baik dari orang tuanya. Pendidikan tersebut tak hanya praktik ibadah tapi juga pembangunan karakter, sehingga tak gelap mata pada jabatan tinggi dan kekayaan materi.
2. Berasal dari keluarga sederhana
Bilqis lahir di desa Suko yang terletak tak jauh dari Pusat Kota Sidoarjo dari keluarga yang sangat sederhana. Keluarga Bilqis tidak sanggup menanggung biaya melanjutkan sekolah. Bilqis selanjutnya mencari cara, bagaimana tetap bisa sekolah tanpa menggantungkan biaya dari orang tua. Saat sore bahkan malam bilqis selalu memberikan les private kepada anak-anak SD sampai SMP di daerah sekitar perumahannya, agar bisa mandiri membiayai sekolahnya serta sedikit uang jajan.
3. Awalnya ditentang orangtua
Keinginan Bilqis untuk melanjutkan kuliah sempat mendapat tantangan orang tuanya. Namun orang tua Bilqis akhirnya mengalah setelah anaknya bisa meyakinkan orang tuanya untuk melanjutkan kuliah dengan mencari tambahan biaya dengan bekerja paruh waktu sepulang kuliah. Hingga akhirnya Bilqis diterima di salah satu perguruan tinggi negeri di Surabaya, mengambil jurusan Hukum.
4. Pilih bekerja di Fresh Milk
Awal tahun 2016 Bilqis memilih bekerja di Fresh Milk, untuk sedikit meringankan beban orang tua dalam rangka membiayai kuliah nya.
Awalnya bekerja, Bilqis biasa-biasa saja, namun setelah 3 bulan bekerja, bilqis mulai kelihatan kemampuannya, sehingga Kang Didin, owner Fresh Milk mulai memberikan tantangan, berupa tugas-tugas yang cukup berat untuk seumuran Bilqis, untuk membantu Mbak Laila yang saat itu Memimpin PT Duta Asia Nusantara sebagai General Manager.
Desain Grafis : banyak sekali hasil karya Bilqis yang sudah mewarnai Billboard se Indonesia, bahkan di beberapa bisnis turunan nya Fresh Milk : ChoCio, Fresh Choco, Joss Milk, Fresh STMJ.
Website : Semua website, ada sekitar 100 lebih website serta sekitar 600 blogspot, yang sudah dihasilkan Bilqis, dalam menunjang bisnis Fresh Group : Fresh Tour, Fresh Band, Fresh Consultant, Fresh Mall, Fresh Media, Fresh STMJ.`
Event : beberapa event yang sudah dilakukan Bilqis, memberikan pengalaman lebih
5. Pengalaman tak terlupakan
“Setelah lulus kuliah dengan gelar Sarjana Hukum tahun 2019, saya mendapat tugas tambahan dari owner yang berkaitan dengan permasalahan hukum. Alhamdulillah selama bekerja di perusahaan pak Didin, saya selalu bisa menyelesaikan tugas-tugas dengan baik, sesuai harapan owner, meski pernah suatu ketika, saya melakukan kesalahan yang cukup fatal, owner sangat marah terhadap saya, sampai saya menangis 2 hari dan ga masuk kerja karena merasa bersalah. Sampai owner tidak memberikan tugas lagi kepada saya”, kata Bilqis, sedikit mengenang saat itu.
“Saya jengkel, menyesal, kecewa, takut, bercampur jadi satu, karena saya ga pernah melihat muka masam owner seperti itu. Saya sempat berpikir tidak mau kerja lagi, namun saya ingat pesan pak Didin, Kesempatan tak akan datang dua kali, jika iya, lakukan. Jika tidak lupakan saja. Kata Pak Didin saat itu.”
Akhirnya saya urungkan niat itu, dan tetap melanjutkan perjuangan ini, hingga sampai sekarang. Perjalanan setelah itu cukup sulit dan rumit untuk saya hadapi, tapi saya berfikir bahwa ketika ada masalah tidak saya hadapi, saya tidak akan dapat pembelajaran dan pengalaman dari situ. Lalu akhirnya pun, saya mencoba menata tekat dan keyakinan diri sendiri untuk bisa terus berkarir di dunia bisnis yang menyenangkan ini. Pada awal 2020 lalu saya diberikan amanah oleh Pak Didin memegang posisi Direktur Operasional Perusahaan. Yang sebelumnya, saya telah melewati beberapa tes untuk mencapai itu, dan untungnya saya berhasil lolos.”
6. Rajin sholat dan puasa Senin-Kamis
Dia berniat memberi rumah dan penghidupan yang lebih baik pada keluarganya. Menurut Bilqis, orang tuanya berperan penting hingga dia punya karakter seperti sekarang.
“Agama sangat penting dan saya menghormati berbagai aturan dalam Islam, termasuk soal ibadah. Saya selalu sholat lima kali sehari. Orang tua sangat bangga dengan karir saya sebagai seorang profesional. Selain pada orang tua, saya juga ingin memberi sesuatu pada ketiga adik saya,” kata Bilqis
7. Nilai saham
Komposisi kepemilikan saham yang dimiliki Bilqis yang diberikan perusahaan atas prestasinya selama 4 tahun terakhir, dinilai menjadi salah satu yang cukup menggiurkan untuk posisi top manajemen di perusahaan sekelas PT. Duta Asia Nusantara. Di kutip dari RUPS (Rapat Umum Pemegang Saham) PT. Duta Asia Nusantara, pada pertengahan bulan maret 2020 lalu, prosentase saham yang diberikan mencapai 2 digit.
8. Rendah hati dan pemalu yang multitalent
Dengan jabatan dan kemampuan yang dimiliki, Bilqis bisa saja sombong. Namun Bilqis memilih menjadi pribadi yang pemalu dan rendah hati.
Bu Bilqis ternyata orangnya ramah,” kata Novi, salah satu pegawainya.
Karakter unik yang dimiliki Bilqis tergolong jarang dimiliki anak muda zaman sekarang, yang notabene mengarah ke karakter yang monoton dan mau nya berkarir secara vertical sesuai kesukaannya. Bilqis pada dasarnya anak muda yang mau belajar, berproses, dan berjuang dari hal hal yang sama sekali bukan bidangnya sampai bidang yang di kuasi pun dilakukan semua. Sehingga bilqis menjadi pribadi yang unggul tapi tidak meninggalkan kesederhanaan sifatnya.
9. Senang belanja di pasar tradisional
Hal lain yang menegaskan karakter positif Bilqis adalah tidak segan belanja di pasar tradisional biasa. Bisa bertemu banyak orang, menyapa, memahami orang dari latar belakang yang berbeda.
10. Sangat bersyukur bisa berkarier di Fresh Group
Bilqis sangat bersyukur bisa bergabung dengan Fresh Milk dan Group, hingga kariernya melesat sampai sekarang ini. Dengan pemikiran tersebut, Bilqis tidak komplain saat posisinya digeser ke bagian manapun. Dia tetap bekerja dengan baik dan bekerja sama dengan anggota timnya.
“Hingga saat ini, hari-hari terbaik saya adalah saat saya bisa berkarya buat perusahaan ini,” kata Bilqis yang jadi pegawai pertama yang saat ini menduduki posisi top manajemen dan memiliki beberapa saham.
@jokoario