“Selama cuti bersama, libur Natal dan Tahun Baru, masyarakat tidak perlu khawatir kesulitan mendapatkan layanan perbankan. Bank BRI dan jaringannya setia hadir melayani kebutuhan masyarakat,” kata Pemimpin Wilayah BRI Makassar, M Fikri Satriawan di Makassar, Jumat.
Dia mengatakan persiapan kas ATM tersebut telah diperhitungkan berdasarkan kebutuhan nasabah selama cuti bersama, libur Natal dan Tahun Baru.
Selama cuti bersama dan libur tersebut, lanjut dia, BRI tetap membuka layanan terbatas di 17 Unit Kerja Operasional pada26, 31 Desember 2020 dan 2 Januari 2021.
Ke-17 unit kerja itu untuk wilayah Maluku di antaranya Kantor Cabang (Kanca) Ambon, Kanca Masohi, Kanca Tual, KCP Pulau Aru dan KCP Pulau Buru. Untuk wilayah Sulawesi Tenggara di antaranya Kanca Kendari Samratulangi, Kanca Kolaka, dan Kanca Bau-Bau.
Sedang wilayah Sulawesi Barat di antaranya Kanca Mamuju, Kanca Majene. Untuk wilayah Sulawesi Selatan diantaranya Kanca Makassar Ahmad Yani, Kanca Maros, Kanca Barru, Kanca Pare-Pare, Kanca Palopo, Kanca Rantepao, Kanca Sinjai.
Fikri menjelaskan masyarakat dapat menikmati layanan terbatas pada 26 dan 31 Desember 2020 serta 2 Januari 2021, termasuk layanan terbatas penerimaan pembayaran pembelian BBM dan non-BBM dari SPBU/merchant dan layanan kepada PT Pos Indonesia.
Selain unit kerja operasional tersebut, masyarakat tetap dapat melakukan transaksi perbankan layaknya di kantor bank yang malah hadir lebih dekat di sekitar masyarakat yaitu melalui Agen BRILink yang tersebar sampai ke pelosok Sulsel, Sulbar, Sultra dan Maluku.