BANGGAJATIM | SURABAYA – Mandiri Enterpreneur Center (MEC) memberikan penghargaan kepada tiga mahasiswa terbaik dalam program Enterpreneur Session (3/01/2020). Enterpreneur Session memberikan penghargaan kepada 3 mahasiswa dengan total tabungan tertinggi selama masa studinya. Tabungan didapat dari kegiatan bisnis yang mereka lakukan. Total omset mahasiswa pada angkatan ini mencapat hampir 100 juta rupiah. Pencapain ini merupakan rekor tertinggi di MEC. Penghargaan diberikan pada acara Motivationpreneur yang turut menghadirkan pengusaha muda.
Terbaik ke III mendapat total tabungan Rp750.000, yang diarih oleh Tria Septiana. Terbaik ke II diraih oleh Cutaja Fakhitah Istabraqin A, dengan total tabungan Rp802.000. Tebaik I diraih oleh Ainun Na’im dengan perolehan Rp915.000. Mahasiswa dalam posisi 3 terbaik mendapatkan goody bag dan apresiasi dari pihak MEC.
Bapak Muklis, ST menambahkan, “Kita selalu menekankan dan memberikan apresiasi tinggi kepada mahasiswa yang giat berwirausaha hingga mendapat peringkat 3 terbaik. Apresiasi yang kita berikan dalam bentuk reward seperti goody bag bagi yang melebihi target, kemudian jika mereka mau berbisnis yang bentuknya start up kita akan berikan support penuh berupa modal dan keperluan lain yang mendukung. Tentunya syarat dan ketentuan berlaku”.
Cut (19) sebagai mahasiswa yang sering menerima penghargaan mahasiswa dengan pencapaian tertinggi menyampaikan, “Banyak reward yang diberikan bagi mereka yang giat berwirausaha dan mampu melebihi target yang telah ditentukan. Dari mulai goody bag, sertifikat, pemberian modal usaha, hingga fasilitas yang mendukung kegiatan tersebut”.
Bapak Misdiantoro, S.Sos menambahkan bahwa MEC memiliki target untuk membantu mempercepat kemandirian mahasiswa khususnya yatim dhuafah. Baik mandiri rohani, mandiri ilmu, dan mandiri finansial. Finansial ada dua, bisa bekerja di perusahaan yang didirikan oleh orang lain, atau memilih berwirausaha. Lulusan dari MEC sudah sebanyak kurang lebih 1500 mahasiswa, mereka tersebar dan siap kerja. Ada yang bekerja di PT. Varia Usaha Beton, accounting di Yatim Mandiri, Nasgor Master, Baby Care, dan masih banyak lagi. Bahkan ada yang sudah sukses membuka usaha branding melalui desain yang dibuatnya.
@Nia